MANFAAT TRANSFUSI DARAH PRC (PACKED RED CELL) PADA PASIEN GAGAL GINJAL KRONIK SAAT HEMODIALISIS DI SILOAM HOSPITALS MANADO
ABSTRAK
Transfusi darah merupakan bagian pelayanan kesehatan utama dalam
sistem perawatan kesehatan dan individu yang menyumbangkan darah mereka,
memberikan kontribusi yang unik bagi kesehatan yang menyelamatkan jutaan
nyawa dan kelangsungan hidup orang lain setiap tahun. Penelitian ini bertujuan
untuk mengetahui manfaat transfusi darah PRC terhadap pasien gagal ginjal
kronik saat hemodialisis di Siloam Hospitals Manado.
Penelitian ini menggunakan pendekatan yang dilakukan pada penelitian
ini adalah cross-sectional, jenis penelitian deskriptif yaitu untuk memberikan
informasi mengenai manfaat pemberian transfusi darah PRC Pada Pasien
Gagal Ginjal Kronik Saat Hemodialisis Di Siloam Hospitals Manado. Populasi
penelitian diambil dari pasien dengan penyakit Gagal ginjal kronik pada bulan
Oktober 2019 hingga Januari 2020.
Hasil penelitian menunjukan bahwa : 1) Jenis Kelamin: mayoritas orang
yang berjenis kelamin laki-laki yang melakukan transfusi darah dengan
frekuensi 18 (60%). 2) Umur: mayoritas orang berumur 46-65 tahun yang
melakukan transfusi darah dengan frekuensi 18 (60%). 3) Pendidikan:
mayoritas orang yang tamatan SMA yang melakukan transfusi darah dengan
frekuensi 20 (66,7%). 4) Pekerjaan: mayoritas orang yang pekerjaannya swasta
yang melakukan transfusi darah dengan frekuensi 12 (40%). 5) Data HB Post
Transfusi atau sesudah transfusi lebih efektif atau cocok dijadikan acuan
terhadap pasien gagal ginjal kronik saat hemodialisisi dengan hasil nilai mean
7.470 (HB Pre Transfusi) dan 9.727 (HB Post Transfusi).
Kata Kunci : Transfusi Darah PRC, Pasien Gagal Ginjal Kronik, Hemodialisi
ABSTRACT
Blood transfusion is a major part of health services in the health care
system and individuals who donate their blood, make a unique contribution to
health that saves millions of lives and the survival of others each year. This
study aims to determine the benefits of PRC blood transfusion in patients with
chronic kidney failure during hemodialysis at Siloam Hospitals Manado.
This study uses the approach taken in this study is a cross-sectional, descriptive
type of research that is to provide information about the benefits of PRC blood
transfusion in Chronic Kidney Failure Patients During Hemodialysis at Siloam
Hospitals Manado. The study population was drawn from patients with chronic
kidney failure in October 2019 to January 2020.
The results showed that: 1) Gender: the majority of people who are male
who have blood transfusions with a frequency of 18 (60%). 2) Age: the majority
of people aged 46-65 years who have blood transfusions with a frequency of 18
(60%). 3) Education: the majority of people graduating from high school who
have blood transfusions with a frequency of 20 (66.7%). 4) Occupation: the
majority of people whose jobs are private who carry out blood transfusions with
a frequency of 12 (40%). 5) HB Post Transfusion data or after transfusion is
more effective or suitable as a reference for patients with chronic renal failure
during hemodialysis with the results of the mean values of 7,470 (HB Pre
Transfusion) and 9,727 (HB Post Transfusion).
Keywords : PRC Blood Transfusion, Chronic Kidney Failure Patients,
Hemodialysis
Detail Information
Citation
I Dewa Ayu Raka Mariani. (2020).
MANFAAT TRANSFUSI DARAH PRC (PACKED RED CELL) PADA PASIEN GAGAL GINJAL KRONIK SAAT HEMODIALISIS DI SILOAM HOSPITALS MANADO().:
I Dewa Ayu Raka Mariani.
MANFAAT TRANSFUSI DARAH PRC (PACKED RED CELL) PADA PASIEN GAGAL GINJAL KRONIK SAAT HEMODIALISIS DI SILOAM HOSPITALS MANADO().:,2020.Text
I Dewa Ayu Raka Mariani.
MANFAAT TRANSFUSI DARAH PRC (PACKED RED CELL) PADA PASIEN GAGAL GINJAL KRONIK SAAT HEMODIALISIS DI SILOAM HOSPITALS MANADO().:,2020.Text
I Dewa Ayu Raka Mariani.
MANFAAT TRANSFUSI DARAH PRC (PACKED RED CELL) PADA PASIEN GAGAL GINJAL KRONIK SAAT HEMODIALISIS DI SILOAM HOSPITALS MANADO().:,2020.Text